Blog Archive

Cara Download Video dari Youtube

Hampir semua pengguna internet pasti sudah tau tentang situs Youtube. Ya, Youtube adalah sebuah situs video sharing (berbagi video) populer dimana para pengguna dapat memuat, menonton, dan berbagi klip video secara gratis. Saya sendiri sering mencari informasi tentang berbagai video how-to dari situs ini. Nah, bagi Anda yang ingin mendownload video dari youtube ini, ada beberapa cara yang dapat kita lakukan, yaitu sebagai berikut:

Download Video dari Youtube menggunakan Youtube Downloader


download video youtube

YouTube Downloader merupakan software yang cukup popular untuk mendownload video dari YouTube, Facebook, Google Video, Yahoo Video dan website lainnya serta mengkonversi file video tersebut dalam format MOV, MP3, MP4, WMV, AVI, dll.

Cara menggunakannya sangat mudah, tinggal klik kanan pada tampilan video dari Youtube, pilih Copy Video URL dan Paste pada jendela Youtube Downloader.
Download: http://youtubedownload.altervista.org/

Download Video dari Youtube menggunakan Free FLV Converter

download video youtube

Free FLV Converter bisa mencari, mendownload dan mengconvert file video Youtube, Dailymotion, Google Video, Yahoo Videos, MetaCafe, Veoh, megavideo dll. Dengan Free FLV Converter kita bahkan bisa mencari berbagai video dari situs-situs tersebut tanpa harus membuka browser, selain itu kalau koneksi internet kita cukup kenceng, kita bisa mendownload beberapa file video sekaligus.
Download : http://www.koyotesoft.com

Mendownload Video Youtube menggunakan Add-Ons Mozilla Firefox

download video youtube

Selain dengan menginstall salah satu aplikasi diatas, kita juga bisa mendownload langsung video Youtube dari halaman browser Mozilla Firefox dengan bantuan Add-ons Easy Youtube Video Downloader.(https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/addon/easy-youtube-video-downl-10137/)

Setelah Add-ons ini diinstall, pada bagian bawah Video Youtube akan ada tambahan menu "Download As" yang dapat kita gunakan untuk mendownload file Youtube tersebut.

Selain Add-ons Easy Youtube Video Downloader, add-ons lain yang populer untuk mendownload video Youtube adalah Video DownloadHelper (https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/addon/video-downloadhelper/). Untuk memulai mendownload video youtube, klik Tools - Download Helper - Media, pilih video yang akan di download.

Itulah beberapa cara mendownload video dari youtube yang pernah saya coba, Saya sendiri lebih suka menggunakan Easy Youtube Video Downloader.

www.catatanteknisi.com